SAMBUT HARI BERMUHAMMADIYAH PDM KEBUMEN GELAR KAJIAN AHAD PAGI : MENEGUHKAN JATI DIRI SEORANG SEORANG MUSLIM DALAM BERKEHIDUPAN  

Tian Khusni Akbar, M.Pd.

Majelis Tabligh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kebumen menghelat Hari Bermuhammadiyah dengan kegiatan Kajian Ahad Pagi (17/09/23). Bertempat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Kebumen Jl. Indrakila No. 38 A Kebumen, Kec. Kebumen, Kab. Kebumen Prov. Jawa Tengah.  

Adapun narasumber pada kegiatan hari ini adalah Dr. Aang Khunaefi anggota Majelis Tabligh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah, dengan tema Meneguhkan kembali jati diri sebagai seorang muslim dalam kehidupan.

Kegiatan ini merupakan agenda rutin yang digelar oleh Majelis Tabligh (MT) Kebumen setiap pekan ke tiga, namun pada perhelatan kali ini cukup berbeda dengan kegiatan-kegiatan sebelumnya, dengan mengusung semangat berkemajuan Majelis Tabligh menggandeng majelis yang lain, turut serta di dalamnya MPI (Majelis Pustaka Dan Informasi) dan Majelis Ekonomi, Bisnis dan Pariwisata, dan Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) semua bersinergi sesuai dengan tugas pokoknya masing-masing guna suksesnya acara tersebut. Kegiatan diawali dengan penampilan musikalisasi puisi dari tim Lembaga Seni Budaya dan Olahraga (LSBO) dan dilanjutkan dengan kajian dari narasumber. 

Ketua Majelis Tabligh PDM Kebumen, Ust. Irfangi, Msi. Dalam sesi wawancara menyampaikan bahwa “Hari bermuhammadiyah adalah salah satu ajang bagi warga maupun simpatisan Muhammadiyah di kebumen untuk bersama-sama menguatakan tali silaturahmi dan membangun sinergi antar ortom maupun majelis muhammadiyah diwilayah kebumen, selain itu dengan adanya kajian keislaman akan semakin memperkuat nilai-nilai ketauhidan bagi para jamaah yang hadir."

Beliau juga berharap bahwa kedepannya akan semakin banyak warga Muhammadiyah yang turut hadir dan meramaikan acara ini, sehingga ruh persyarikatan akan lebih terasa bagi setiap individu yang hadir.


Tidak ada komentar

Diberdayakan oleh Blogger.